Monday, September 24, 2012

Renungan 23 September 2012

Renungan Harian Katolik "Bahasa Kasih"
Minggu, 23 September 2012
 

Keb 2:12,17-20
Mzm 54:3-6,8
Yak 3:16-4:3
Mrk 9:30-37

PEMIMPIN YANG MELAYANI

Jika seseorang ingin menjadi yang terdahulu hendaklah ia menjadi yang terakhir dari semuanya dan pelayan dari semuanya. - Mrk 9:35
 

Arti sukses sangat relatif.
Tapi menurut saya, orang baru bisa dianggap sukses jika ia juga bisa membawa orang lain menjadi sukses.
Dengan kata lain, kesuksesan tidak berhenti pada diri kita sendiri, tetapi juga mempengaruhi kesuksesan orang lain.

Yesus sendiri mengajarkan sebagai seorang pemimpin berarti tidak mementingkan dirinya sendiri, tetapi justru bersedia melayani orang lain.
Ia sendiri sukses menjadi pemimpin yang melayani pengikutNya dengan memberi teladan mengambil sikap sebagai seorang pelayan. Yang paling mudah kita ingat adalah ketika Ia membasuh kaki para murid. Kerendahan hati Yesus justru menunjukkan betapa Maha Besarnya Dia, sebagai seorang Raja di atas segala raja, namun Dia mau merendahkan diriNya sedemikian rupa.

Yesus sudah memberi teladan sebagai seorang pemimpin yang melayani.  Sebagai pengikutNya, tentu saja kita harus bisa menduplikasi apa yang sudah Ia teladankan.  Marilah kita memohon rahmat dan hikmatNya agar terus dimampukan untuk menjadi seorang pemimpin yang rendah hati.  (Int)  


Apa yang sudah saya lakukan sebagai bentuk pelayanan saya kepada orang lain?

No comments:

Post a Comment